Apakah bisa membuat sabun mandi sendiri tanpa menggunakan bahan kimia?
Jawabannya bisa!
Bagi sebagian orang melibatkan bahan kimia yang berbahaya merupakan hal yang menakutkan. Terutama bagi yang belum pernah berurusan dengan bahan kimia.
Kendala terbesar saat membuat sabun mandi dari awal adalah penggunaan alkali.
Alkali merupakan bahan kimia utama pembuatan sabun mandi. Alkali atau lye ini bisa berupa Natrium / Sodium Hidroksida / kaustik soda (NaOH) untuk membuat sabun batang dan Kalium / Potassium Hidroksida (KOH) untuk membuat sabun cair.
Lye atau alkali juga termasuk ke dalam bahan kimia yang berbahaya. Alkali ini jika bersentuhan dengan kulit bisa membuatnya terbakar dan sedikit kurang cermat bisa mengakibatkan kesalahan yang fatal. Lihat disini untuk menangani alkali.
Walaupun berbahaya, bukan berarti sabun mandinya juga menjadi bahaya. Ketika sudah menjadi sabun mandi tidak ada lagi alkali yang terkandung di dalam sabun mandi tersebut. Karena semua alkali tersebut sudah beraksi dengan minyak untuk menjadi sabun mandi.
Jika kamu ingin langsung bersenang-senang membuat sabun mandi dengan melibatkan anak-anak dan tidak mau pusing dengan bahan kimia dan perhitungannya. Atau malah kamu sudah pernah membuat sabun mandi sendiri tapi hasilnya tidak sesuai dengan keinginanmu.
Ya! Ada 3 cara mudah untuk membuat sabun mandi tanpa menggunakan alkali, beginilah caranya:
Cara 1 – Melt & Pour
Cara membuat sabun mandi ini menggunakan bahan soap base khusus untuk melt & pour atau biasa juga dikenal dengan glycerine soap base. Soap base ini sudah tidak membutuhkan alkali lagi, proses saponifikasinya sudah selesai.
Kamu hanya cukup melelehkan soap base dan menambahkan beberapa aditif. Sabun sudah siap digunakan.
Apa saja yang kamu butuhkan?
Tidak seperti membuat sabun mandi dengan cara cold process, kamu tidak harus menggunakan wadah stainless steel untuk membuat sabun mandi. Kamu bisa menggunakan wadah apa saja yang terpenting tahan panas, karena kamu harus melelehkan soap base.
Selain itu juga kamu bisa menggunakan double boiler atau microwave untuk melelehkan soap base. Kamu juga bisa menggunakan kompor untuk melelehkannya, tapi jangan sampai mendidih karena soap base bisa menguap dan menjadi kental.
Berikut saya berikan beberapa bahan yang saya gunakan dalam tutorial ini:
- Melt & Pour Soap Base – 250 gr
- Mix Essential Oils (1% dari berat soap base):
- Lemon Essential Oil – 50%
- Patchouli Essential Oil – 20%
- Peppermint Essential Oil – 30%
- Pewarna Makanan (Optional) – Beberapa tetes
Langkah – langkah membuat sabun mandi menggunakan melt & pour soap base
1. Timbang soap base sesuai kebutuhan, kemudian potong dadu untuk memudahkan soap base meleleh.
2. Masukkan ke dalam wadah untuk pemanasan dan panaskan hingga semua soap base meleleh.
3. Setelah semua soap base meleleh, jangan langsung menambahkan essential oil, biarkan hingga mencapai batas flash point essential oil yang digunakan.
4. Setelah itu baru tambahkan essential oil dan aduk hingga tercampur rata (homogen).
5. Tambahkan beberapa tetes warna sesuai keinginan dan aduk hingga rata.
6. Masukkan ke dalam cetakan. Biarkan hingga mengeras, jika kamu tidak sabar menunggu masukkan ke dalam freezer selama 15 menit. Setelah itu sabun sudah siap digunakan.
7. Jangan menyimpan sabun yang sudah jadi secara terbuka. Bungkus dengan plastic wrap atau masukkan ke dalam wadah kedap udara.
Cara 2 – Hand Mill atau Rebatch
Cara ini sebenarnya hampir sama dengan membuat sabun dengan metode hot process. Bahan utamanya menggunakan sabun batang cold process maupun hot process yang sudah jadi kemudian diparut atau bisa dipotong kecil-kecil, dipanaskan dan tambahkan aditif yang kamu inginkan.
Juga disebut sebagai rebatch, karena kamu bisa menggunakan cara ini untuk memperbaiki sabun batang yang gagal. Seperti kelebihan alkali, atau warna dan wanginya tidak sesuai, kamu bisa memperbaikinya dengan cara ini.
Alat dan bahan yang kamu butuhkan
Untuk membuat sabun dengan cara hand mill atau rebatch ini kamu juga membutuhkan double boiler. Sebaiknya tetap gunakan peralatan dengan bahan stainless steel.
Bahan yang saya gunakan dalam tutorial ini sebagai berikut :
- Sabun Cold Process – 250 gr
- Extra Virgin Olive Oil (Superfat) – 18 gr
- Susu Kambing – 50 gr (Kamu bisa mengganti susu kambing dengan cairan lainnya.)
- Mix Essential Oil – 1% dari berat sabun
Langkah – langkah pembuatan sabun dengan cara Hand Mill
1. Siapkan sabun batang cold process atau hot process, kemudian parut atau potong kecil – kecil.
2. Masukkan ke dalam panci double boiler dan tutup.
3. Panaskan hingga 30 menit supaya meleleh. Untuk mempercepat pelelehan, kamu bisa menambahkan sedikit cairan ke dalamnya.
4. Setelah 30 menit, lihat konsistensinya dan jika ada bagian yang masih belum meleleh aduk bagian tersebut dan panaskan kembali.
5. Setelah semua meleleh, kamu bisa menambahkan cairan, disini saya menggunakan susu kambing, aduk susu kambing tersebut hingga tercampur.
6. Kemudian tambahkan minyak untuk superfat.
7. Sebelum menambahkan essential oil, pastikan dahulu suhu sabun tidak melebihi flash point essential oil yang kamu gunakan.
8. Masukkan ke dalam cetakan. Dan biarkan hingga 1 hari supaya sabun mengeras, setelah itu keluarkan sabun dari cetakan.
9. Kamu sudah bisa langsung menggunakannya, tetapi lebih baik tunggu hingga 1 minggu supaya sabun menjadi lebih keras.
Cara 3 – Membuat Sabun Cair Menggunakan Liquid Soap Base
Membuat sabun cair sendiri dari awal memang sangat rumit. Terutama jika kamu ingin menghasilkan sabun cair yang transparan.
Kelebihan minyak, pengadukan yang tidak rata, dan waktu pemanasan yang kurang bisa membuat sabun menjadi keruh. Belum lagi jika kelebihan alkali, memperbaikinya sangat sulit.
Jadi untuk memudahkanmu dalam membuat sabun cair sendiri, bisa menggunakan liquid soap base. Hanya tinggal menambahkan beberapa aditif yang kamu inginkan dan sabun cair langsung bisa kamu gunakan.
Membuat sabun cair menggunakan liquid soap base tidak membutuhkan pemanasan. Jadi kamu hanya perlu menyediakan wadah untuk mencampur aditif yang akan kamu gunakan.
Bahan yang saya gunakan dalam tutorial ini adalah :
- Liquid Soap Base – 1 Liter
- Mix Essential Oil – 1% dari berat sabun
- Pewarna Makanan – Beberapa tetes. (Opsional)
- Pengental (20% Larutan Garam) – Beberapa ml. (Opsional)
Langkah – langkah membuat sabun cair menggunakan liquid soap base
1. Siapkan liquid soap base dan masukkan ke dalam wadah pencampuran.
2. Siapkan essential oil kemudian campurkan ke dalam soap base dan aduk terus sampai tercampur rata.
3. Tambahkan pewarna makanan jika ingin merubah warna.
4. Siapkan larutan garam dengan memanaskan air hingga mendidih, kemudian larutkan garam ke dalam air mendidih dan aduk hingga larut semua. Tambahkan beberapa ml hingga mencapai kekentalan yang kamu inginkan.
5. Masukkan ke dalam botol. Sabun cair siap untuk digunakan.
Have fun!
Dengan tidak melibatkan kimia dalam proses pembuatan sabun mandi, kamu bisa melewati bagian yang berpotensi bahaya. Kamu bisa langsung ke bagian yang menyenangkan, mencampurkan berbagai macam aditif.
Membuat sabun mandi menggunakan soap base sangat mudah sekali. Cukup menambahkan sentuhan terakhir dan langsung bisa kamu pakai. Kamu juga bisa mengajak anak-anak untuk membuat sabun.
Terima kasih sudah membaca hingga akhir! Beri tahu saya aditif favoritmu untuk sabun mandi dengan menuliskannya di komentar.
Halo min. Semoga dalam keadaan sehat dan bersemangat ketika membaca komentar saya.
Ini saya baru mau coba buat soap bar dari awal (campuran minyak dgn larutan alkali/NaOH/soda api), saya baru ini bljr cara buat soap bar dan saya kaget dan merasa seram ttg soda api. Tapi saya jauh lebih kaget ktika membaca fakta efek samping SLS/SLES/TEXAPON yg terdpt dlm kandungan produk pembersih komersial (sabun, sampo, pasta gigi/). Sebenarnya mereka ini sama2 bahaya apa gimana ya min? Bikin bingung. Atau lbh kecil resiko yg pakai soda api kah?
Dan apakah produk soap bar aman dgunakan bayi/ibu hamil/ ibu menyusui?
Apakah ada bahan kimia lain yg aman utk pembuat busa? Bantu rekom sklian kasi sebutan bahan dipasaran namanya apa.
Oh… 1 lagi
Kasih pencerahan resep dan cara pembuatan sampo batangan dan cair ya min..
Wah
Banyak banget pertanyaan saya. Semoga djawab semua dan dblas
Terimakasih banyak sblmnya ya min
Salam dari kota Pematangsiantar
Kak mau tanya kalau shampoo bar yg menggunakan bahan surfaktan apakah harus pakai pengawet atau nggak? Soalnya berbeda dg shampoo yg di hasilkan dr sopinifikasi minyak yg gak usah pengawet lg
Trimakasih..
Hallo Admin sang pencerah, hehe
Mau tanya klo di tempat sy dekat dengan penghasil susu sapi, kira2 apa saja campuran untuk pembuatan dgn baham dasar susu murni tersebut, cara apakah yg paling efektif dan efisien, dan apakah harus susu murni atau dicampur dengan air, krn jaman sekarang susah untuk mendapatkan susu dengan kandungan 100 % susu.
atas jawabanya di ucapkan banyak terimakasih, sukses selalu buat admin
Mau tanya kak .
kalau boleh tau bahan pembuatan liquid soap base itu apa aja ya kak?
Lihat di artikel pembuatan sabun cair saja kak.
Assalamualaikum. Mohon maaf ingin bertanya, untuk liquid soap base medium foam, aditif apa saja yang bisa langsung ditambahkan kedalamnya (selain essential oils)? Apakah memungkinkan untuk dicampurkan madu atau kefir?
Jika memungkinkan, berapa takaran yang direkomendasikan dan cara pencampurannya? Terimakasih banyak
Waalaikumsalam, iya boleh kok kalau mau ditambah madu yang penting nambah bahannya yang tahan lama saja, kalau kefir saya kurang tahu belum pernah pakai juga, hehe.. Kalau madu sih bisa ditambahkan sampai 5% dari berat sabunnya.
Kak mau tanya deh. Kan saya sudha buat sabunnya. Resepnya juga pas dilihat dr lye calc sudah pas. Terus ini kan sabunnya udh saya curing hampir sebulan (masih kurang 3 hari). Trs saya coba pake tapi ada sensai tingling gitu sama sedikit hangat2. Apa karena faktor lye nya kebanyakan? Atau kenapa ya? Kira2 normal atau enggak. Tq
min mau bertanya, apakah pembuatan sabun dengan soap base sama sekali tidak ada reaksi kimianya? lalu untuk menghasilkan busa tersebut tidak terdapat reaksi kimia?
Ya nggak ada kan sabunnya sudah jadi, ya kalau sudah jadi sabun kan sudah keluar busanya, hehe..
Min cari bahan2 untuk buat nya di toko kimia kah?
iya bisa
Assalamualaikum. Min, mau tanya..seandainya sabun yg belum selesai masa curing di rebatch, apa benar stelah di rebatch (ato nunggu 1 minggu setelahnya) sabun itu sdh bs langsung dipake?
Iya langsung pakai nggak masalah kok, itu curing supaya lebih keras saja.
Klo untuk sabun ada tambahan susu sapi/kambing pada proses apanya ya ka? Takarannya yg pas brp ml mau itu Sabun ataupun sabun cair, dan apakah susunya harus di pasteurisasi terlebih dahulu atau bisa langsung,
Terimakasih
Kalau pakai base sabun cair atau yang melt and pour sebaiknya jangan ditambah susu, kalau mau nambah susu sebaiknya pakai cold process atau yg hot process. Bisa untuk menggantikan air pelarut alkalinya atau diganti sebagian. Sebaiknya sih yg sudah steril, untuk meminimalisir bakterinya saja, tapi nanti kena alkali juga mati sih biasanya, disesuaikan dengan yang ada saja, hehe..
Hai.. mau tanya dong. Apakah banaran punya tutorial membuat shampoo? saya cari sekilas tidak ada. Apa lebih susah ya dibanding sabun?
Thanks
Belum ada kak, ya besok-besok dibuat, hehe.. ya lebih mudah sih hanya masalah beberapa bahannya saja yang sulit dicari.
Admin mhn petunjuk ni… apa yg menyebabkan sabun mandi cair buatan kami sedikit berbau tengik y.. vco dr barco admin, bhn2nya sprti biasa tdk ada menggunakan susu..
ya mungkin minyaknya sudah kadaluarsa, atau kalau memang banyak minyak kelapanya ya pasti ada aroma..aroma.. minyaknya.
Dear Mas Dana Banaransoap,
Jika kulit mengidap eksim / psoriasis, apakah aman menggunakan sabun dgn kandungan NaOH atau KOH? Khawatir menambah iritasi.
Terima kasih
Salam,
Ayu
Halo Mbak Ayu,
Kalau ada kondisi medis sebaiknya di konsultasikan ke dokter dulu saja, kalau sudah jadi sabun ya sudah nggak ada kandungan NaOH atau KOHnya lagi selama jumlahnya pas.
Terima kasih
Liquid soap base , apa bisa di campur dg antiseptic ?
Kalau bisa antiseptic apa yg biasa dipakai dan berapa ukuran nya tks
Semua sabun pasti antiseptik. Sudah nggak ada efeknya kalau nambah antiseptik sendiri, di luar negeri malah sudah dilarang, lebih detail bisa baca disini.
min, saya mau tanya dong. kalo mau bikin sabun batang transparant tapi ada warna hijau nya misalnya, itu pake pewarna apa ya? ada saran? karena pakai pewarna food grade warnanya berubah.
Thank you.
kalau mau yang transparannya stabil pakai mica, ini disini kan sudah saya bahas tentang pewarna untuk sabun mandi.
Mau tanya pak, Mengenai pembuatan sabun cair.
Bila membuatnya tidak menggunakan liquid soap base, namun menggunakan sabun cair yang sudah jadi, apakah bisa?
Terima kasih
Ya itu liquid soap base kan sudah jadi tinggal nambah pewangi saja, nggak perlu melalui proses saponifikasi.
1. Berarti tinggal tambahkan essential langsung ya pak?
2. Dalam kasus ini, saya menggunakan contoh sabun cair, castile soap 100ml, saya ingin campurkan peppermint essential oil, apakah bisa pak, dan berapa saya harus mencampurkan peppermint essential oil kedalam castile soap 100ml tsb.
Terima kasih pak.
1. Iya langsung tambahkan saja.
2. Sebaiknya pakai gram jangan pakai ml. Untuk essential oil biasanya 1-2% dari beratnya sudah cukup.
Terima kasih pak atas ilmunya. 🙏🙏🙏
pak , apa bisa dari margarin dibuat sabun mandi, soalnya saya sering dapat sisaan margarin dari ibuku , tlg ya pak balas, terimakasih sarannya…
nggak bisa pak, kalau minyak padat (palm stearin) bisa, kalau margarine kan sudah banyak campurannya nggak murni minyak nabati / hewani.
Terima kasih, artikelnya sangat membantu sekali.
Mau tanya, kalo pembuatan sabun cair dengan liquid base bisa di tambah dengan susu cair ngga? Kalo bisa penambahannya brp?
Wah kalau pakai soap base sudah nggak bisa mbak, itu sebaiknya dari awal kalau mau pakai susu.
gan, liquid castile soap base bisa buat sabun bayi juga ga?
Wah kalau untuk bayi saya nggak rekomendasi bu, hehe…
Artikelnya menarik sekali. saya kemarin diskusi dengan pembuat sabun dan sy dapat istilah chip soap. apa yang dimaksud dengan isitilah tersebut apakah ada beda nya dengan base soap dan apakah ada tutorial membuat base soap. terima kasih
Mungkin maksudnya Melt and Pour, ya kalau Melt & Pour ya soap base. Soap base kan sebenernya ada macam-macam: melt & pour, liquid soap (potassium soap), body wash (synthetic surfaktan), shampoo, extruded untuk yang hand mill / rebatch.
Ya sebenarnya hampir sama sih kalau mau buat soap base atau mau buat sabun yang biasa, bisa pakai yang hot process atau cold process. Kalau pakai soap base itu kan sudah jadi, jadinya pas buat nggak ada reaksi kimianya, tinggal tambah pewangi, pewarna atau bahan-bahan lainnya.
Halo min, bs info beli Sabun Cold Processnya dimana?
Buat sendiri kak, cuma saya nggak jual, hehe..
siang min,saya mau tanya apakah ada bahan yg lebih alami/bukan kimia untuk pengganti melt & pour dalam pembuatan sabun,satu lagi ,apa yg dimaksud mix essential oil,trimakasih
Kalau nggak pakai melt & pour ya bisa buat yang cold process atau hot process.
Sebenarnya alami itu cuma istilah marketing saja, semua yang ada di bumi ini ya kimia. Contoh yang mudah: udara yang kita hirup, Oksigen (O2) atau Air (H2O). Kimia semua kan itu, hehe..
Mix = campuran.
Halo Admin,
Untuk soap & melt base nya apakah boleh diberitahu ingredients didalamnya apa saja?
Beberapa hari yang lalu saya membeli mp base soap/chip soap ditempat lain, tp ingredientsnya selain menggunakan evo & vco ternyata didalamnya terdapat beberapa bahan kimia lainnya (co: cocoamidopropyl betaine, titanium dioxide, propylene glycol, sodium hydroxide dll) apakah ini masih termasuk bahan yg aman digunakan utk kulit?
Terimakasih.
Ya aman kok, melt & pour ya memang bahan2nya seperti itu.
Thanks infonya mau tanya yg di maksud dgn batas flash point sblm pencampuran essential oil dgn soap base itu apa ya? Dan untuk campuran essentials oil ke soap base itu takarannya brp ya?
Itu cuma titik uap (flash point) saja, kalau melebihi flash point nanti essential oilnya bisa menguap. Untuk penggunaan sekitar 1-2% dari berat sabunnya sudah cukup.
Sdr. Admin, untuk pewarna yg tidak berubah apa ya yg baik tidal luntur ? Apakah just juga ?
Bisa dilihat disini https://banaransoap.com/mewarnai-sabun-mandi/
Min thank share ilmunya.
Mau tanya apa semua sabun batang walau organik selalu buat kulit kering?
Oya kalau ada melt and pour saya mau beli min. Storenya dimana?
Ya nggak mesti sih, tergantung komposisinya juga. Iya ditunggu saja saat ini belum ready.
Ini storenya https://banaransoap.com/shop/.
Apakah melt and pour base tidak mengandung Alkali atau NAoH
Ya tetap ada NaOH-nya, seperti yang sudah saya bilang semua sabun (true soap) pasti pakai alkali / NaOH.
Nice writing..thanks for the information, min ?
Sy jg mau bertanya sbenarnya hehe..
Apakah ada bedanya sabun yg dihasilkan dr minyak umumnya (kelapa, zaitun dkk) dengan lemak hewani (misal mentega) ?
Kl beda, pd karakter apanya ya?
Dan utk memperbanyak busa bisa ditambahkn apa ya semisal ingin bikin sabun sendiri dari minyak, tdk dari soap base?
Trimakasih atas sharing infonya, min ?
Iya sama-sama.
Kalau untuk minyak hewani itu pakainya bukan margarin, tapi biasanya pakai beef tallow (gajih). Ya beda kandungan fatty acid-nya saja sih, dan tiap minyak itu kan punya komposisi fatty acid yang beda-beda. Tiap fatty acid nya juga punya efek yang berbeda juga kalau jadi sabun mandi. Sudah saya bahas juga di artikel bahan-bahan untuk sabun mandi.
Kalau yang penghasil busa itu biasanya yang kandungan lauric acid (asam laurat) tinggi, seperti minyak kelapa (coconut oil) dan minyak inti kelapa sawit (palm kernel oil).
Maaf, apakah menggunakan Panci aluminium juga berpengaruh ke hasil sabun?
Ya kalau pakai soap base sih sebenernya sudah aman dan nggak ada reaksi kimia yang macem-macem. Cuma sebaiknya tetap pakai stainless steel, karena non reaktif dan mudah dibersihkan, lebih steril dan lebih tahan lama. Kalau yang lebih murah ya plastik.
Hay admin, mau tanya
1. apakah cara 1 dan 2 itu bisa digunakan untuk membuat sabun mandi cair?
2. apakah cara dan bahannya sama?
terima kasih
1. Melt & Pour hanya untuk sabun batang saja, begitu juga dengan yang cair ya hanya untuk cair saja.
2. Ya beda, lihat saja di bagian yang pembuatan sabun cair dan sabun batang kan sudah saya jelaskan.
Bisakah Melt & Pour Soap Base Di Campur Dengan Air Yang Mengandung Rempah2 Atau Air Rebusan Rempah2
Sebaiknya jangan ditambah air lagi soalnya nanti sabunnya jadi tambah lembek. Lebih baik pakai ekstrak seperti essential oil atau yang sudah dalam bentuk serbuk.
Untuk pengentalnya apakah di jual juga min?
Pengentalnya sedang kosong, mungkin baru ada minggu depan.
jika kita menggunakan 1 liter soap base untuk sabun cair penambahan susu murni cair/madu berapa perbandingannya?
admin mau tanya di store saya liat ada bebwrapa mac liquid base soap itu masing2 ada kegunaannya utk apa saja? kalo utk pembuatan sabun mandi batangan yg mana sebaiknya dipilih?
Untuk liquid soap base masing-masing bedanya di busa dan bahannya saja. Untuk yang high foam busanya banyak, medium busanya sedang, dan low foam busanya sedikit. Dari bahannya juga beda, untuk yg medium dan high foam mayoritas menggunakan minyak kelapa (coconut oil), sedangkan yang low foam menggunakan minyak zaitun (olive oil).
Untuk base sabun batang (melt & pour) belum ready.
Selain untuk mandi, apa sabun tanpa detergen tersebut aman jika di aplikasikan untuk beberapa jenis barang? Mungkin sepatu min?
Iya bisa kok, untuk cuci sepatu. Biasanya pada beli yang ini Liquid Soap Base High Foam kalau untuk cuci sepatu.
postnya sangat menarik sekali 🙂
mau tanya nih admin, untuk pemberian susu itu, susunya dari susu segar, bubuk atau boleh susu cair kemasan?? bagaimana dgn batas kadaluarsanya? makasi sebelumny..
Sebaiknya sih susu segar yang masih murni, kalau nggak ya susu bubuk yang masih murni juga. Kalau susu dalam kemasan biasanya sudah ada tambahan dan campuran bahan lainnya. Kalau yang sabun batang kurang lebih satu tahunan kurang, tergantung bahan lainnya juga, penyimpanannya, kelembapannya juga, dsb.
Admin. Jika kita guna soap base (transparent/white/liquid)..jika kita nak leta madu atau serbuk kopi agau serbuk koko adakah kita perlu campur aduk drngan glyserin
Tidak perlu campur aduk dengan glyserin, langsung saja campur di soap base.
Dear Admin, apakah menjual Melt & Pour Soap Base juga?
Untuk melt & pour soap base-nya saat ini belum tersedia, saya usahakan dalam waktu dekat ini sudah available.
Flash point itu maksud gmn, hangat gitu
Tiap essential oil itu kan biasanya punya nilai flash point, katakanlah lemon essential oil nilai flash point-nya 47,7 derajat celcius. Sebaiknya saat mengaplikasikan ke dalam sabun mandi jangan saat suhunya di atas itu, nanti essential oilnya jadi menguap semua.
Admin apa soap base itu nama lainnya gliserin liquid? Bisakah dari gliserin liquid dibuat sabun batangan? Thank you
Gliserin ya gliserin atau nama lainnya gliserol, bentuknya cair (liquid), gliserin bukan sabun. Kalau glycerine soap base itu cuma nama lain dari melt & pour soap base. Kalau soap base ya sabun seperti biasa cuma masih belum ada tambahan aditifnya.
apa dan bagaimna yang dimaksud batas flash point min ? terima kasih
Itu maksudnya flash point dari essential oil, karena essential oil itu kan sifatnya volatile atau mudah menguap jadi tiap jenis essential oil punya titik uapnya masing-masing.
Soap base sabun padat kapan restok?
Kalau mau menambahkan vco dan pegagan/carcoal di sabun padat bagaimana komposisi dan aplikasinya? Trims
Kemungkinan dalam waktu dekat ini restock.
Mau menambahkan di soap base atau yang dari awal? Kalau di soap base sudah tidak bisa ditambahkan carrier oil seperti coconut oil. Kalau mau ditambahkan charcoal dan ekstark masih bisa, tinggal dicampurkan saja langsung.
Admin mohon info bagaimana cara pemesanan untuk dikirim ke hongkong ,tentunya melalui expedisi terdekat. Bisa kah order via mail atau whattsapp ?
Mohon maaf kami belum support untuk pengiriman ke luar negeri. Untuk pemesanan sabun cair ke luar pulau via pesawat juga susah. Mungkin ke depannya akan kami pertimbangkan lagi.
Terima kasih atas ketertarikannya.
min, saya ada tugas membuat sabun batang. nah saya menggunakan NaOH (dari nol) / tidak menggunakan soap base. ketika saya beri pewarna kenapa warnanya berubah ya? salah satunya ketika saya beri pewarna hijau, awalnya hijau tapi kemudian setelah kurang lebih 10 detik warnanya berubah menjadi coklat tua. apakah sabun yg bisa diberi pewarna itu hanya sabun yang bahan dasarnya menggunakan soap base saja? mohon pencerahannya admin. oh ya min, saya ingin beli minyak kelapa di store ini, tapi masih bingung apa bedanya minyak kelapa biasa dg VCO? fungsinya berbedah kah?
Pewarnanya pakai apa? Kemungkinan pewarnanya yang nggak tahan dengan kondisi basa. Sabun apa saja bisa diberi warna kok, tapi tergantung pewarnanya.
Waduh maaf untuk minyak kelapa stok kami sedang kosong.
Beda minyak kelapa biasa (RBD = Refined Bleached Deodorized) dengan VCO hanya masalah pengolahannya saja atau cara mendapatkannya saja. VCO juga masih memiliki bau khas kelapa yang kuat, tapi kalau yang RBD biasanya sudah nggak begitu kuat baunya. Kalau fungsinya sih sama saja buat di sabun mandi, malah saya lebih menyarankan menggunakan yang biasa karena lebih murah, hehe…
Berapa harga soap base min ? Itu bahan dasar sabun kan min artinya ?
Untuk harga soap base bisa dilihat di store kami.
Soap base itu ya sebenarnya sabun yang sudah jadi, bukan bahannya, tapi belum diberi pewangi atau pewarna. Nah bisa ditambahkan sendiri pewangi maupun pewarna atau aditif lainnya.
Sdr Admin, terimakasih banyak ilmunya. Sangat bermanfaat. Anak sy kebetulan mendapat tugas membuat sabun alami. Dimana kah kita bisa mendapatkan bahan-bahan seperti dalam tutorial? Terutama soap base dan essential oil? Saya tinggal di bandung
Untuk soap base dan essential oil bisa dibeli di store kami.